TNews, KOTA GORONTALO – Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Gorontalo Irwan hunawa, menghadiri acara prosesi upacara adat mopotilolo untuk Wakil Gubernur terpilih Ida Syaidah Rusli Habibie pada Senin (24/02/2025).
Irwan menyampaikan bahwa Pemerintah Kota Gorontalo sudah menerima secara adat yang di sebut Mopotilolo dalam hal ini Wakil Gubernur Idah Syahidah Rusli Habibie sehingga ini menandakan bahwa wakil gubernur sudah bisa beraktivitas untuk melaksanakan tugas-tugasnya di Provinsi Gorontalo.
“Tentunya ini menjadi satu momentum awal bagi kinerja Wakil Gubernur dalam membangun dan memajukan Provinsi Gorontalo, sehingga sudah diterima secara adat Gorontalo maka Wakil Gubernur bisa melaksanakan aktivitasnya di Provinsi Gorontalo,” jelas Irwan
Selain itu Irwan mengharapkan agar prosesi ini menjadi awal yang baik untuk memperkuat hubungan antara Pemerintah Kota dan Pemerintah Provinsi Gorontalo.
“Sinergi antara kedua pemerintahan sangat penting agar program nasional yang diamanahkan dapat berjalan dengan optimal hingga ke tingkat bawah,” tutupnya.*
Peliput: Ahmad Adit