Ketua Umum FRMB Kecam Keras Kebijakan Pemkab Boalemo terhadap Pengurangan Gaji Guru Honorer

Gambar : Saril Tialo, Ketua Umum Forum Revolusi Mahasiswa Botumoito (FRMB). (Foto : Gean Bagit).

TNews, KOTA GORONTALO – Miris melihat bagaimana pemerintah daerah Kabupaten Boalemo kehilangan kepedulian terhadap hati nurani, dengan hanya membayar guru honorer non-database sebesar Rp. 100 ribu per bulan melalui dana BOS, padahal sebelumnya mereka menerima gaji Rp. 950 ribu per bulan melalui Dinas Pendidikan.

Sebagai Ketua Umum Forum Revolusi Mahasiswa Botumoito, Saya mengecam keras kebijakan yang tidak manusiawi ini oleh Pj. Bupati Boalemo dan Kepala Dinas Pendidikan.

Profesi guru adalah sumber pengetahuan bagi anak-anak bangsa di Indonesia. Guru adalah pahlawan tanpa tanda jasa yang memiliki peran sangat penting dalam pembentukan karakter bangsa. Ketika guru diperlakukan dengan tidak layak, kami tidak akan berdiam diri.

Saya meragukan apakah Pj Bupati Boalemo dan Kepala Dinas Pendidikan memiliki pemahaman yang memadai, karena bagaimana mungkin gaji sebesar Rp. 100 ribu per bulan mencukupi untuk kebutuhan sehari-hari? Hal ini jelas tidak masuk akal.

Jika tidak ada tanggapan atau perbaikan kebijakan dalam waktu dekat, kami akan mengunjungi kantor bupati dan dinas pendidikan untuk menyampaikan aspirasi kami.*

Peliput: Gean Bagit

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *