Rapat Forkopimda Kota Gorontalo Bahas Kesiapan Pengamanan Pilkada hingga Penertiban APK

Gambar: Pj Wali Kota Gorontalo, Ismail Madjid saat Rapat bersama Forkopimda Kota Gorontalo. (Foto : Humas Istimewa), (13/11/2024).

TNews, KOTA GORONTALO – Pemerintah Kota Gorontalo menggelar Rapat Forkopimda yang dilaksanakan bertempat di Rumah Dinas Wali Kota Gorontalo, Rabu, (13/11/2024).

Dalam kesempatannya saat diwawancarai oleh awak media, Penjabat (Pj) Wali Kota Ismail Madjid menyampaikan bahwa, ada empat poin yang dibahas yang pertama, kesiapan pengamanan kampanye monologis, kesiapan logistik, pengamanan aktivitas kampanye, dan penertiban APK (Alat Peraga Kampanye)

“Iya, yang pertama dibahas ialah terkait pengamanan kampanye monologis yang akan dilaksanakan pada tanggal 20, 21, 22 dan 23 November. Tahapan kampanye monologis ini menjadi tahapan yang menentukan sebab akan mengerahkan semua kemampuan dan potensi termasuk simpatisan untuk datang,” ungkap Ismail Madjid

“Kalau perkumpulannya banyak, maka kita harus menjamin pelaksanaan kampanye monologis itu akan aman dan tertib serta tidak menimbulkan hal-hal yang tidak kita inginkan bersama,” sambung Ismail Madjid

Lebih lanjut Pj Wali Kota Gorontalo tersebut kembali menuturkan bahwa, kemudian yang dibahas ialah kesiapan logistik dalam menjelang pemungutan suara

“Alhamdulillah sebagaimana yang disampaikan oleh Komisioner KPU Kota Gorontalo yang mana, kesiapan logistik sudah mencapai 80% yang terdistribusi termasuk kerta suara untuk penyalurannya sesuai ketentuan adalah H-1,” ujar Ismail

Diakhir kesempatannya Ismail menambahkan bahwa, poin ketiga dan ke empat ialah, pembahasan mengenai pengamanan selama tahapan Pilkada dan Penertiban APK

“Alhamdulillah sejak dari pendaftaran sampai pelaksanaan tahapan kampanye TNI/POLRI selalu bisa menjaga kondusifitas dan keamanan pada saat pelaksanaan tahapan Pilkada dan akan membackup sampai dengan semua rangkaian tahapan Pilkada selesai,” tutur Ismail

“Berikutnya adalah penertiban APK, pada saat penertiban APK tentunya akan berkomunikasi dengan seluruh pihak terkait baik dari Pemerintah Kota, Gorontalo, dari Penyelenggara KPU dan Bawaslu hingga TNI/POLRI agar pada saat proses penertiban nanti di tanggal 25 November akan berjalan secara aman dan tertib,” pungkas Ismail Madjid.*

Peliput: Gean Bagit

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *