TNews, KOTA GORONTALO – Merayakan setengah abad eksistensinya, Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) mengadakan sejumlah kegiatan dalam rangkaian perayaan ulang tahunnya yang ke-50, dari tingkat nasional hingga daerah.
Di Kota Gorontalo, perayaan tersebut dilangsungkan di Gelanggang Olahraga (GOR) Nani Wartabone pada hari Sabtu (11/5/2024). Wakil Wali Kota Gorontalo, Ryan F. Kono, bersama dengan pengurus dan anggota PPNI, turut hadir dalam acara tersebut.
Ketika diminta memberikan sambutan, Ryan mengucapkan selamat ulang tahun kepada PPNI.
“Dengan hormat kepada hadirin sekalian, atas nama Pemerintah Kota Gorontalo, Saya mengucapkan selamat ulang tahun kepada PPNI yang ke-50,” ujarnya dengan lugas kepada semua yang hadir.
Lebih lanjut Ryan mengungkapkan bahwa peran dan tanggung jawab perawat sejajar dengan peran dirinya bersama Wali Kota Gorontalo, yakni memberikan pelayanan kepada masyarakat.
Hanya ada perbedaan dalam lingkup pelayanan, dimana layanan yang diberikan oleh dirinya bersama wali kota mencakup berbagai bidang, sedangkan PPNI memusatkan perhatian pada pelayanan kesehatan kepada masyarakat.
Ryan juga mengungkapkan bahwa PPNI dan kelompok perawat lainnya menjadi pilar utama dalam sektor kesehatan negara.
Hal itu bisa kita lihat bersama bahwa, selama pandemi merebak di Indonesia, perawat tetap menjalankan tugas mulianya dengan penuh dedikasi meskipun terpapar oleh pasien Covid.
Ryan menegaskan bahwa perawat melaksanakan tugas dan tanggung jawab mereka dengan kesungguhan dan semangat kemanusiaan yang tinggi.
“Oleh karena itu, Saya sangat menghargai upaya semua pihak yang telah setia melayani masyarakat selama 50 tahun ini dengan penuh kesungguhan dan semangat kemanusiaan yang tinggi,” ucap Ryan.
Di akhir kesempatannya Ryan berharap bahwa, pelayanan yang dilakukan dengan keikhlasan hati dapat terus dilaksanakan dengan konsistensi yang tinggi.
“Kami berharap bahwa dalam peringatan ulang tahun ke-50 ini, PPNI tetap mempertahankan peranannya sebagai garda terdepan dalam menyediakan pelayanan kesehatan bagi warga Indonesia, terutama bagi warga Kota Gorontalo,” pungkas Ryan.*
Peliput : Gean Bagit