Paling Banyak Dikeluhkan Masyarakat, Mucksin Brekat Angkat Bicara Soal Penanganan Sampah

Gambar : Mucksin Brekat Aleg DPRD Kota Gorontalo saat melakukan reses di Dapil I Kec. Kota Selatan dan Kecamatan Hulonthalangi (foto/jihan), (1/2/2024).

TNews, KOTA GORONTALO – Permasalahan sampah selalu menjadi topik utama di 3 titik pelaksanaan reses oleh Aleg Dekot Mucksin Brekat pada Rabu, (31/1/2024). Dalam reses tersebut, Mucksin menerima banyak keluhan masyarakat terkait penanganan sampah di Kota Gorontalo.

Salah satu keluhan yang paling banyak disampaikan masyarakat adalah armada pengangkut sampah di Kota Gorontalo yang masih kurang. Hal ini menyebabkan sampah menumpuk di berbagai tempat, terutama di pinggir jalan dan gang-gang kecil.

Keluhan lain yang disampaikan masyarakat adalah pendanaan yang memakan waktu karena mekanismenya. Masyarakat berharap pemerintah dapat mempercepat proses pendanaan untuk penanganan sampah, sehingga masalah sampah dapat segera diatasi.

Selain itu, masyarakat juga mengeluhkan kesadaran sebagian masyarakat akan pentingnya menjaga kebersihan dan menekan laju produksi sampah rumahan. Masih banyak masyarakat yang membuang sampah sembarangan, sehingga memperburuk kondisi lingkungan.

Menanggapi keluhan masyarakat tersebut, Mucksin mengatakan bahwa pemerintah Kota Gorontalo telah berupaya untuk mengatasi permasalahan sampah. Namun, upaya tersebut masih belum optimal karena berbagai faktor, termasuk keterbatasan anggaran dan kesadaran masyarakat.

“Pemerintah terus berupaya untuk menambah armada pengangkut sampah, bahkan di tiap kelurahan itu kami sediakan viar pengangkut sampah” kata Mucksin. “Namun, hal ini membutuhkan anggaran yang tidak sedikit. Kami juga terus melakukan sosialisasi kepada masyarakat untuk meningkatkan kesadaran akan pentingnya menjaga kebersihan.”

Mucksin berharap, dengan adanya kerja sama antara pemerintah dan masyarakat, permasalahan sampah di Kota Gorontalo dapat segera diatasi.*

Reporter : Jihan P. Mokoginta

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *